Gagal

Maaf Anda telah memasukkan alamat email yang tidak valid !

Fast & Furious 8 Akan Syuting di Kuba?

Copy to clipboard copy-link
Fast & Furious 8 Akan Syuting di Kuba?
Salah satu film action yang selalu menampilkan tidak hanya keseruan aksi dan cerita, melainkan pula pesona set yang memukau yakni franchise Fast and Furious. Setelah menampilkan hiruk pikuk Tokyo, Dubai yang glamour atau memperlihatkan Brazil yang mencekam, kini kabarnya mereka akan memulai syuting di tempat baru, yakni New York dan Kuba. Pihak Universal Studio telah memberikan konfirmasi bahwa saat ini para kru tinggal menunggu perizinan dari pemerintah Amerika Serikat dan juga Kuba. 


Bila izin sudah dikantongi, para kru akan bergegas untuk syuting installment terbaru Fast dan Furious. Kabarnya, pihak Universal pun sangat mengharapkan persetujuan tersebut karena akan menjadi film berbudget besar pertama yang diproduksi di negara kepualauan tersebut. Dilansir melalui Kapanlagi.com, berita tentang pembuatan Fast and Furious di Kuba pertama kali disampaikan oleh Variety. Kuba dan Amerika Serikat selama ini telah berupaya menormalkan hubungan diplomatik. Masuknya franchise film yang menghadirkan mobil-mobil super tersebut diharapkan akan memberikan jalan untuk hubungan yang lebih baik.


Sementara itu, untuk seri kedelapannya, F. Gary Gray, yang sebelumnya kondang dengan karyanya yaitu film Straight Outta Compton itu didapuk sebagai sutradara, dengan departemen akting masih diisi oleh Vin Diesel, Michele Rodriguez dan Dwayne The Rock  Johnson. Karakter Brian O Connor yang diperankan mendiang Paul Walker hampir dipastikan tidak disertakan. Pun demikian, sosok istri Brian yaitu Mia Toretto yang diperankan oleh  Jordana Brewster hingga saat ini masih menggantung alias belum dipastikan, apakah akan tetap dimunculkan atau pensiun. 


Film ke-8 akan menjadi seri pertama dari trilogi yang akan membawa franchise FAST & FURIOUS semakin dekat dan intim. Rencananya film tersebut bakal dirilis pada tanggal 17 April 2017 mendatang. Selepas Fast and Furious 8, kabarnya akan dibuat film prekuel alias spin off yang menceritakan mengenai Dominic Toretto, namun karena ceritanya adalah prekuel, maka Vin Diesel membuka kemungkinan bahwa akan ada aktor muda yang berperan sebagai Dominic. Ia merasa terlalu tua untuk memerankan pebalap jalanan tersebut. 


Elin Septianingsih

Elin Septianingsih

Artikel Terkait

Rekomendasi Artikel