Targetkan 20 Ribu Pengunjung, Muslim LifeFair Suguhkan Ragam Acara Menarik
Senin, 20 Maret 2023
Terima Kasih, anda telah berlangganan dengan Soulofjakarta.id, Anda akan menerima update informasi dari kami via email
Maaf Anda telah memasukkan alamat email yang tidak valid !
Setelah sebelumnya Mulan Jameela yang ‘curhat' ke Deddy Corbuzier untuk meminta maaf kepada Maia Estianty , kini gantian Ahmad Dhani yang melakukannya. Bahkan dalam kesempatan itu, Dhani juga mengungkapkan alasan mengapa ia akhirnya jatuh cinta pada mantan rekan duet Maia di duo Ratu itu.
"Ya, saya sebenarnya memahami cinta itu enggak pakai logika. Banyak alasan kenapa, ya, aku enggak tahu. Ya, cinta itu bisa dirasakan," ungkap Ahmad Dhani
dalam sebuah video yang diunggah pada tanggal 24 Desember lalu.
"Kalau Maia cowok banget dan kuat banget. Nah, dalam logika, ya, kawin sama wanita kayak laki-laki. Mulan lawan kata dari Maia. Mulan itu lemah banget jadi perbandingan. Nah, sebagai yang kuat, kita enggak tega melihat yang lemah," lanjutnya.
Dhani juga membenarkan jika dirinya tak memberi ijin kepada Mulan untuk meminta maaf kepada Maia dalam video wawancara dengan Deddy. Hal itu karena Dhani menganggap jika Mulan memang tak bersalah. Apalagi, menurut Dhani, ia telah menceraikan Maia talak tiga secara agama pada tahun 2006 silam meskipun gugatan cerai dari Maia baru diajukan pada April 2007.
"Aku nggak setuju (Mulan minta maaf) karena di mana salahnya? Mulan itu nggak salah. Kalau pun ada yang salah aku yang salah. Tapi ya orang nggak ada yang salah," ucap Dhani.
"Kalau orang yang anggap Mulan itu salah itu gagal paham. Mulan itu makhluk Tuhan yang paling lemah," pungkasnya.
Fans Screening Demon Slayer: To The Swordsmith Village Disajikan Dengan Exclusive Merchandise
9 Gaya Rambut Wanita untuk Wajah Bulat, Ciptakan Ilusi Tirus
Harga Tiket Museum Macan, Cara Beli, dan Fasilitasnya
Makanan yang Bisa Membuat Sobat Memiliki Suasana Hati Lebih Baik, Adem Selama Ramadhan!
Zodiak yang Memiliki Karakter Sensitif dan Melankolis, Sobat Salah Satunya, kah?
Tips Rehat Sejenak dari Sosial Media sehingga Lebih Memaknai Hidup