Sempat digeser Rampage, A Quiet Place Puncaki Box Office Lagi!
Pergantian jawara box office global kembali terjadi pekan ini. Sempat digeser film Rampage pekan lalu, akhirnya A Quiet Place kembali menempati posisi puncak dengan pendapatan 22 juta Dolar (setara Rp 305 miliar), sedangkan Rampage harus rela turun ke posisi dua box office pekan ini. Film yang dibintangi Dwayne Johnson tersebut meraup pendapatan sebesar 21 juta Dolar (setara Rp 291 miliar).Â
Peringkat ketiga ditempati oleh I Feel Pretty. Film yang dibintangi Amy Schumer tersebut meraih keuntungan sebesar 16,2 juta Dolar (setara Rp 225 miliar). Posisi keempat dan kelima berturut-turut diperoleh oleh film Super Troopers 2 dengan USD 14,7 juta (sekitar Rp 204 miliar) dan Truth or Dare yang sukses membukukan USD 7,9 juta (sekitar Rp 109 miliar). Berikut adalah peringkat terbaru di 10 besar box office:Â
1. A Quiet Place - USD 22 juta (sekitar Rp 305 miliar)
2. Rampage - USD 21 juta (sekitar Rp 291 miliar)
3. I Feel Pretty - USD 16,2 juta (sekitar Rp 225 miliar)
4. Super Troopers 2 - USD 14,7 juta (sekitar Rp 204 miliar)
5. Truth or Dare - USD 7,9 juta (sekitar Rp 109 miliar)
6. Ready Player One - USD 7,5 juta (sekitar Rp 104 miliar)
7. Blockers - USD 6,9 juta (sekitar Rp 95 miliar)
8. Black Panther - USD 4,6 juta (sekitar Rp 63 miliar)
9. Traffik - USD 3,8 juta (sekitar Rp 52 miliar)
10. Isle Of Dogs - USD 3,4 juta (sekitar Rp 47 miliar)
Elin Septianingsih