Gagal

Maaf Anda telah memasukkan alamat email yang tidak valid !

Suara Serak? Yuk, Coba Makanan yang Dapat Membuat Reda Suaramu!

Copy to clipboard copy-link
Suara Serak? Yuk, Coba Makanan yang Dapat Membuat Reda Suaramu!

Sobat Souja, suara serak seringkali bikin kita bete alias bad mood. Apalagi kalau kerjaan kita membutuhkan suara yang prima, seperti MC, penyanyi, atau penyiar radio. Ganggu banget, kan? Sebelum minum obat, coba dulu deh beberapa bahan makanan berikut ini untuk meredakan suara serak yang mengganggumu! Dijamin bakal cepat kembali seperti semula, deh!

  1. Jeruk nipis

 

Jeruk nipis terkenal bikin suara kamu cepat membaik. Mengandung banyak vitamin C dan asam sitrat, jeruk nipis ampuh bikin tenggorokan lega. Kamu bisa mencampurnya dengan air hangat. Bisa juga ditambahkan sedikit kecap. Minum dua kali sehari ya!

  1. Madu

 

Tinggi akan antioksidan, madu bisa menangkan radikal bebas yang bikin tenggorokan sakit. Dengan rutin mengonsumsi madu sesendok makan sehari tiga kali, suara serakmu bakal segera mereda. Oh iya, jangan lupa setelahnya minum air hangat ya!

  1. Jahe

 

Selain bagus untuk menghangatkan tubuh, jahe bisa meredakan suara serak. Zingeron yang terkandung dalam jahe bisa menenangkan tenggorokan kamu yang sakit. Jahe digeprek, lalu direbus dengan air dengan rasio 3:2, tiga ruas jahe, dan dua gelas air. Rebus dengan api kecil ya.

  1. Ubi

 

Makanan pokok yang satu ini ternyata juga bisa meredakan suara serak kamu, nih! Bukan dimakan, tapi diminum. Caranya simpel, parut ubi hingga halus dan peras airnya. Setelah itu, tambahkan gula merah dan diamkan semalaman. Kalau sudah, tinggal minum aja. Endapan ubinya gak usah diminum juga ya!

  1. Lobak

 

Kalau tidak ada ubi, kamu bisa menggantinya dengan lobak. Cara mengolahnya juga sama, parut dan diamkan semalaman. Ingat ya, endapannya gak perlu diminum!

  1. Garam

 

Ambil sesendok teh garam di dapur dan campurkan dengan air hangat. Bukan diminum, kamu gunakan larutan air garam ini untuk kumur saja. Gunakan  untuk kumur sehari tiga kali ya!

  1. Kencur

 

Sama-sama hangat seperti jahe, kencur seringkali dipilih para penyanyi profesional untuk membuat suaranya makin jernih. Kencur mengandung minyak atsiri dan alkaloid yang bikin suara kamu bakal lebih kuat. Rebus dua ruas kencur yang sudah digeprek dengan dua gelas air dan garam, tunggu sampai mendidih. Kalau sudah, tunggu hangat dan minum deh!

Nah, tampak lebih mudah, kan? Selamat mencoba dan semoga lekas pulih!

Gabrielle

Gabrielle

Artikel Terkait

Rekomendasi Artikel