Gagal

Maaf Anda telah memasukkan alamat email yang tidak valid !

GetCraft Celebrity Masterclass With Ashraf Sinclair

Copy to clipboard copy-link
GetCraft Celebrity Masterclass With Ashraf Sinclair
Sobat Souja ingin belajar tentang dinamika dunia hiburan dan selebriti, serta hal-hal yang menjadi tantangan mengembangkan bisnis kreatif di industri hiburan? GetCraft Celebrity Masterclass With Ashraf Sinclair adalah solusinya.

 
GetCraft Celebrity Masterclass With Ashraf Sinclair
26 November 2019
At Go-Learn, Jakarta


Deskripsi Event:

Sejak berdiri lima tahun lalu, GetCraft telah menjalankan berbagai kegiatan edukasi untuk lebih dari 10.000 praktisi pemasaran dan kreator konten profesional di Asia Tenggara. Dan kini, setelah sebelumnya sukses mengadakan Marketing Masterclass Series di Indonesia, kami mengadakan rangkaian program edukasi GetCraft Creative Business Masterclass.

Kali ini, GetCraft akan mengangkat topik training dari sisi pekerja kreatif dan kreator konten; mengundang pembicara yang relevan untuk berbagi dan mengulas secara mendalam tentang berbagai sub-sektor industri kreatif, yang mencakup bisnis kreatif dan media, produksi konten, mulai dari tulisan, desain, foto, video, hingga pengelolaan dan pengembangan media.

Tentang Celebrity Masterclass :

Pada sesi ini, Sobat Souja akan menerima materi dan belajar tentang dinamika dunia hiburan dan selebriti, serta hal-hal yang menjadi tantangan mengembangkan bisnis kreatif di industri hiburan; melalui bahasan topik seperti:

  1. Perbedaan di antara selebriti dan seniman;
  2. Proses pembentukan karakter di dunia hiburan;
  3. Personal branding dan marketing;
  4. Tahapan menyeimbangkan ego dengan kualitas karya;
  5. Hingga soal pengembangan serta pengelolaan tim dan bisnis.
Kelas ini ditujukan untuk:
  1. Para Crafters, baik itu kreator konten, figur publik, hingga media massa; yang ingin memahami lebih dalam tentang industri hiburan dan dinamika yang dialami pelakunya.
  2. Pegiat atau pelajar yang tertarik memahami seluk beluk dunia selebriti dari sudut pandang pelakunya, sekaligus mengerti sisi bisnis dan pemasarannya.

Program acara:

> 17.30 - 18.30 Registrasi
> 18.30 - 19.00 Sesi pembuka dari Loket sebagai pendukung kegiatan
> 19.00 - 20.20 Sesi materi dari Ashraf, tentang Celebrity Masterclass
> 20.20 - 21.00 Sesi diskusi dan tanya jawab

Untuk Sobat Souja yang tertarik dan ingin menghadiri acara ini, Sobat Souja bisa dapatkan tiketnya disini

Yuk segera beli tiketnya dan daftarkan diri. Jangan sampai kelewatan acaranya ya!

Julianti Criscayanti

Julianti Criscayanti

Artikel Terkait

Rekomendasi Artikel

https://tiket.soulofjakarta.id/