Gagal

Maaf Anda telah memasukkan alamat email yang tidak valid !

Perilaku Serba Digital Membuat Proses Melamar Kerja Dilakukan Secara Online

Copy to clipboard copy-link
Perilaku Serba Digital Membuat Proses Melamar Kerja Dilakukan Secara Online

Jakarta, 29 Mei 2023 - Era digitalisasi kini semakin meluas. Sejak pandemi C-19 menghantam seluruh dunia, kegiatan offline mulai berangsur menyesuaikan diri dengan perkembangan digital. Hampir selama 2 tahun lebih kita dibiasakan untuk melakukan kegiatan secara online.

Hal ini tercermin dari berbagai kegiatan online yang kita lakukan sehari-hari. Mulai dari komunikasi jarak jauh yang sekarang ini semakin didukung dengan kehadiran aplikasi Zoom, GMeet, Video Call dan lainnya. Tak hanya dari sisi komunikasi, kebiasaan berbelanja online juga menjadi salah satu gaya hidup masa kini. Kehadiran online shop semakin menjamur saat ini, mulai dari e-commerce seperti Shopee, Tokopedia, BliBli maupun brand khusus tersendiri yang marak dilakukan oleh perusahaan retail di tanah air.

Kegiatan online ini berpengaruh kepada proses belajar mengajar. Tak jarang saat ini banyak kursus yang menawarkan kelas online kepada pesertanya. Tentunya salah satu benefitnya adalah bisa belajar dimana saja dan kapan saja. Hal ini pun beradaptasi terhadap proses pencarian kerja khususnya pencarian kerja lewat Job Fair / bursa kerja.

Mendukung perilaku tersebut, Garuda Organizer kembali menyelenggarakan Virtual Job Fair yaitu Virtual Mega Career Expo pada tanggal 7-9 Juni 2023 yang dapat kamu akses di laman www.megacareerexpo.com. Bursa kerja ini terbuka untuk umum dengan skala penempatan kerja Nasional serta berlangsung secara 24 jam live.

Registrasikan diri kalian di www.sambilanku.id/vmce/masuk. Temukan pula benefit lebih dengan menjadi Premium Membership Mega Career Expo. Info lengkap dan update perusahaan bisa kamu cek di IG @megacareerexpo.

Hilkya Palembangan

Hilkya Palembangan

Artikel Terkait

Rekomendasi Artikel